Mekanisme arisan ini adalah tiap anggota membayar iuran selama 46 minggu.
Tersangka pun memperoleh setoran iuran anggota dari ketua kelompok hanya 45 minggu.
Sisa satu minggu ini merupakan imbalan untuk ketua kelompok.
"Jadi arisan selama 46 minggu dan yang masuk ke saya khususnya dari ketua kelompok 45 minggu dan minggu terakhir itu sebagai bonus sebagai ganti ketua kelompok menarik iuran anggota arisan," ucap Tarmiati.
Meminta maaf
Sambil menangis Tarmiati pun cuma bisa meminta maaf khususnya pada anggota arisan dan juga ketua kelompokkarena tak bisa mengembalikan uang tersebut.
"Sebenarnya saya tidak mau seperti ini dan saya sudah berusaha mencari pengganti tapi saya tidak bisa karena terlilit utang terlalu banyak akhirnya jadi begini," katanya.
"Saya benar-benar meminta maaf pada semua yang ikut arisan dan juga keluarga saya sudah membuat malu," ucap dia sembari mengusap air matanya.