Suar.ID -Pada Selasa (16/3/2021), sidang perdana Rizieq Shihab untuk kerumunan di Petamburan dan Megamendung dilangsungkan.
Sayangnya pada sidang perdana ini malah mengalami kendala koneksi.
Akibat hal ini, seorang anggotan tim kuasa hukum terdakwa pun ngamuk.
Tak cuma ngamuk, ia bahkan juga memprotes sarana sidang yang dilaksanakan.
Dilansir TribunWow.com, hal itu tampak dalam siaran sidang yang ditayangkan Kompas TV, Selasa (16/3/2021).
Diketahui sebelumnya kuasa hukum Rizieq Shihab lainnya, Alamsyah Hanafiah, meminta pihak majelis hakim agar memberi izin terdakwa datang langsung ke ruang sidang, tidak melalui virtual.
Rizieq lalu menjalani sidang melalui sambungan Zoom dari Dittipidum Bareskrim.
Ia memprotes jaringan tidak bagus sehingga suara dan gambar yang diterianya putus-putus.a