Sang perekam pun menjelaskan kalau wanita yang mengugat ibunya sendiri ini adalah seorang pegawai negeri sipil di Aceh.
"Dia adalah seorang pegawai negeri sipil di Takengon, Aceh.
"Masyarakat Takengon harus tahu ini. Ini ibu sudah tua, tapi digugat-gugat ya,” katanya lagi.
Selanjutnya, sang perekam ini terlihat menyorot ke arah seorang perempuan muda yang mengenakan jilbab berwarna pink dengan masker hitam.
Wanita ini pun berjalan dengan jumawanya ke arah rumah.
“Pak Bupati, ini anggota Bapak, pegawai negeri sipil.
"Digugatnya mamaknya yang tua ini. Enggak tahu diri, mama sendiri,” ucapnya.
Unggahan ini pun langsung menuai berbagai komentar dari netizen.
Tak sedikit diatara mereka yang murka dengan kelakuan ASN yang menggugat ibunya sendiri.