Follow Us

Di Saat Rakyat Jelata Mati-matian Bertahan di Tengah Pandemi Covid-19, Kini Wakil Rakyat Malah Dapat Fasilitas Isolasi Mandiri di Hotel yang Ditanggung Negara, Ketua Satgas Covid: Mereka itu Bingung...

Aditya Eriza Fahmi - Rabu, 28 Juli 2021 | 16:31
Anggota DPR RI Dapat fasilitas khusus untuk isoman di hotel mewah dengan biaya dari pemerintah
KOMPAS.com/Haryantipuspasari

Anggota DPR RI Dapat fasilitas khusus untuk isoman di hotel mewah dengan biaya dari pemerintah

Suar.ID - Pandemi Covid-19 di Indonesia hingga kini masih belum juga berakhir.

Bahkan kini rakyat jelata harus mati-matian bertahan hidup di tengah pandemi virus corona ini.

Di saat masyarakat Indonesia harus mengencangkan ikat pinggang karena pandemi Covid-19, kini muncul Anggota DPR yang terpapar Covid-19 dengan status tanpa gejala dan bergejala ringan ini dapat menjalani isolasi mandiri di hotel.

Fasilitas isolasi mandiri di Jakarta ini bahkan biayanya ditanggung oleh negara.

Baca Juga: Berbahagialah Bagi Anda yang Pecinta Pedas, Ternyata Ahli Benarkan Kalau Anosmia Akibat Covid-19 ini Bisa Diatasi Cuma Pakai Sambal Bawang, Begini Caranya...

Dilansir Kompas.com, hal ini diketahui dari surat Sekretariat Jenderal DPR tanggal 26 Juli 2021.

Isinya sendiri mengenai pemberitahuan kalau Setjen DPR telah bekerja sama dengan 2 hotel untuk dijadikan tempat isolasi mandiri bagi anggota dewan.

"Hotel yang kerja sama dengan kami itu di Ibis Grogol dan Oasis di Atrium Senen, kita sudah lakukan MoU tapi tentu kami berdoa ya tidak pernah digunakan tentunya, ini kan untuk prepare saja sebetulnya," kata Sekjen DPR Indra Iskandar, Selasa (27/7/2021).

Paket isolasi mandiri yang ditawarkan ini antara lain paket selama 7 hari atau hingga para anggota dewan ini dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Inilah Keluarga Akidi Tio yang Tak Main-main Beri Sumbangan Uang Rp 2 Triliun ke Warga, Dekat dengan Sosok Penting di Sumsel

"Kalau masih positif dalam 7 hari biasanya nilai CT sudah tinggi dan bisa di rumah karena tidak menularkan," ujar Indra.

Source : Kompas.com

Editor : Aditya Eriza Fahmi

Baca Lainnya

Latest