Follow Us

Buat Hati Miris Banget! Bocah SD jadi Yatim Piatu usai Ayah Ibunya Meninggal karena Covid-19 Selang Sehari, Tetangga Ungkap Kondisinya

Rahma Imanina Hasfi - Jumat, 23 Juli 2021 | 12:08
Ilustrasi anak kecil
Gabruu.com

Ilustrasi anak kecil

Baca Juga: Takut ke Rumah Sakit di Masa Pandemi? Dokter Ungkapkan Cara Mudah Obati Gejala Ringan Covid-19 dari Rumah hanya dengan Konsumsi Ini

"Ayah Vino ini profesinya penjual pentol keliling. Di sini (rumah) ada beberapa penjual (pentol) juga semua perantauan dari Jawa, rumah berdampingan di situ, mereka yang urus Vino," kata dia.

"Di sebelahnya itu ada paman Vino, Mas Margono. Mas Margono ini yang antarkan makanan, disimpan depan pintu, baru dia ambil sendiri," sambung Mistari.

Ketika malam hari, Vino juga ditemani tetangga, rekan penjual sang ayah, tidur depan pintu beratapkan tenda.

Sementara itu, Vino tidur beralasan bentangan ambal dan kasur di ruang tengah depan televisi.

Margono mengatakan, saat kematian ayah dan ibunya, Vino tidak ikut menyaksikan penguburan Covid-19 karena sedang menjalani isolasi.

"Kami sampaikan ke dia, ayah dan ibunya sudah meninggal. Respons dia menangis. Kata dia, kok bisa meninggal, ayah dan ibu kan masih muda," tutur Margono meniru.

"Tapi setelah itu terhibur lagi, banyak keluarga, saudara beri dia makanan, di rumah ramai banyak yang nemani," sambung Margono saat dihubungi Kompas.com.

Kisah haru keluarga perantauan asal Sragen, Jawa Tengah, ini bermula sekitar tiga pekan lalu.

Vino saat menjalani isolasi mandiri
Kompas.com

Vino saat menjalani isolasi mandiri

Baca Juga: Di Tengah Angka Covid-19 yang Tinggi di Tanah Air, Satu Keluarga ini Berhasil Sembuh Usai Positif Tanpa Perawatan Medis, Ternyata Hal Sepele Inilah yang Mereka Lakukan Selama Isoman, Sungguh Tak Terduga!

Saat itu, tutur Margono, adiknya bernama Kino Raharjo mengalami sakit.

Source : Kompas.com

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Baca Lainnya

Latest