Follow Us

Pesawat Bersejarah di Era Perang Dunia 2 Ini Kejutkan Orang yang Berenang dan Berjemur, Buat Pendaratan Darurat di Pantai Florida

K. Tatik Wardayati - Sabtu, 08 Mei 2021 | 18:00
Pesawat mendarat darurat di Pantai Florida
Times Now

Pesawat mendarat darurat di Pantai Florida

Suar.ID – Pada tanggal 17 April 2021 yang lalu, pengunjung pantai di Pantai Cocoa di Florida dikejutkan dengan pendaratan darurat sebuah pesawat yang tidak biasa.

TBM Avenger era Perang Dunia II terpaksa melakukan pendaratan darurat setelah mengalami kerusakan mekanis selama penerbangannya.

Pilot berhasil mendaratkan pesawat di air dekat pantai.

Petugas darurat pun tiba dengan cepat untuku menilai kondisi pilot dan pesawat.

Baca Juga: Pesawat Pengintai AS Berulang Kali Dekati Wilayah Rusia, Krelim Kerahkan Jet Tempur MiG-31 Sambil Beri Peringatan Keras pada Amerika

Para petugas kemudian menyampaikan bahwa pilot dalam keadaan baik-baik saja dan menolak perawatan medis.

Nyatanya, memang tidak ada luka sama sekali pada pilot yang dilaporkan sehubungan dengan kejadian tersebut.

Sebuah video yang dirilis menunjukkan pesawat terbang rendah di atas orang-orang yang berenang di air dan berjemur di pantai sebelum turun di lepas pantai.

Pesawat itu milik Komando Udara Valiant.

Baca Juga: Nekat jadi Budak Nafsu dalam Pesawat, Pramugari Ini Buka-bukaan Beberkan Penghasilan Fantastis Selama 2 Tahun Puaskan Penumpang di Toilet

Pesawat tersebut memulai tugasnya sebagai pembom torpedo di PD 2.

Setelah perang, itu digunakan oleh Dinas Kehutanan AS sebagai pemadam api dari tahun 1956 hingga 1964 di California.

Editor : K. Tatik Wardayati

Baca Lainnya

Latest