Follow Us

Terlalu Cepat Dipuji Anies Baswedan Bebas Banjir, Seminggu Kemudian Cipinang Melayu justru Kebanjiran Setinggi 2 Meter: Akhirnya Warga bisa Merasakan Musim Penghujan tanpa Harus Merasakan Banjir

Ervananto Ekadilla - Sabtu, 20 Februari 2021 | 06:30
Sempat dipuji Anies Baswedan bebas banjir, kini Wilayah Cipinang Melayu justru kebanjiran 2 meter.
Kolase Instagram Anies Baswedan

Sempat dipuji Anies Baswedan bebas banjir, kini Wilayah Cipinang Melayu justru kebanjiran 2 meter.

Suar.ID - Sempat dibanggakan Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan sebelumnya, kini permukiman warga RW 04, Kelurahan Cipinang Melayu, Jakarta Timur justru kebanjiran, Jumat (19/2/2021).

Wilayah RW 04 yang semula disebut Anies bebas banjir itu kini justru kebanjiran lebih dari dua meter.

Ketua RW 04 Kelurahan Cipinang Melayu, Irwan Kurniadi mengatakan perlahan tapi pasti air mulai merendam permukiman pada Jumat (19/2/2021) sekitar pukul 03.00 WIB.

"Ketinggian air sekarang sekitar dua meter," kata Irwan, Jumat (19/2/2021), melansir Warta Kota.

Baca Juga: Hasil Survei Median: Anies Baswedan, Risma dan Ahok jadi Kandidat Terkuat Gubernur DKI Jakarta

Akibat tempat tinggalnya terendam banjir, warga mulai pindah ke tempat pengungsian yang telah disediakan dan tersebar di sejumlah titik.

"Sekarang warga sudah mengungsi, lokasi pengungsian dibagi enam," ujarnya.

Beberapa tempat pengungsian yang disediakan di antaranya berada di depan Kampus Akpindo, lalu kolong tol jembatan kuning, rumah satu pemuka agama di RT 08, dan Pos RW 04.

“Pembagian lokasi pengungsian untuk mencegah kerumunan warga saat pandemi,” ungkapnya.

Baca Juga: Bantah Halangi Ambisi Anies Baswedan Menjadi Presiden, Istana Tolak Revisi UU Pemilu: Pemerintah tidak Mau Mengubah

Namun, belum dapat dipastikan berapa jumlah warga yang mengungsi karena saat ini proses evakuasi warga masih berlangsung.

Source : Instagram, Warta Kota, Tribun Jakarta

Editor : Ervananto Ekadilla

Baca Lainnya

Latest