Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bak Mendapatkan Durian Runtuh, Heboh Warga 1 Desa Di Tuban Berbondong-bondong Beli Mobil Baru, Ternyata Habis Dapat Rezeki Nomplok Ini

Moh. Habib Asyhad - Rabu, 17 Februari 2021 | 09:00
Warga satu desa Tuban, Jawa Timur, bikin heboh: berbondong-bondong beli mobil baru, setelah tanahnya dibeli kilang minyak.
Instagram/fakta.indo

Warga satu desa Tuban, Jawa Timur, bikin heboh: berbondong-bondong beli mobil baru, setelah tanahnya dibeli kilang minyak.

Suar.ID -Warga satu desa Tuban, Jawa Timur, bikin heboh: berbondong-bondong beli mobil baru.

Ternyata mereka baru saja mendapatkan rezeki nomplok setelah tanah mereka ditebas untuk dijadikan kilang minyak.

Bahkan, saking banyaknya uang yang didapat, satu orang ada yang beli sampai tiga mobil.

Baca Juga: Viral Warga Tuban Rame-rame Beli Mobil Baru, Total Sudah Ada 176 Mobil, Kepala Desa: Kemarin Datang Lagi dari Surabaya

Netizen dihebohkan dengan tingkah-polah warga Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Mereka beramai-ramai membeli mobil baru.

Tidak main-main, mobil yang dibeli sampai 176 unit waktu yang hampir bersamaan.

Saking banyaknya, mobil-mobil yang jumlahnya sampai ratusan unit itu sampai dibawa dengan truk trowing dan dikawal oleh polisi.

Kepala Desa Sumurgeneng Gihanto membenarkan jika warganya membeli mobil baru beramai-ramai.

"Benar terkait warga ramai-ramai beli mobil baru, kabarnya kemarin datang lagi dari Gresik dan Surabaya," kata Gihanto, Selasa (16/2), seperti dilansir dari Surya.co.id.

Baca Juga: Ahok Bongkar Gajinya Rp 170 Juta sebagai Komisaris Pertamina, BTP kini justru Menyesal Sudah Beli Mobil Baru: Rugi Juga Kemarin Beli

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x