Follow Us

Berkat Aksi Blusukan Mensos Risma, Mantan Pemulung Ini Punya Kehidupan yang Lebih Baik, Ungkap Cita-citanya: Kalau ada Rezeki, Saya Pengin Umrah Sama Bu Menteri

Ervananto Ekadilla - Jumat, 29 Januari 2021 | 05:00
Mantan pemulung ini mengaku kehidupannya menjadi lebih baik usai aksi blusukan Risma.
Tribun

Mantan pemulung ini mengaku kehidupannya menjadi lebih baik usai aksi blusukan Risma.

"Ini sudah hari ke-12 saya kerja."

"Saya kerja di bagian perkebunan, bersih-bersih jalan, terus bagian potong-potong rumput, terus nyabut-nyabutin rumput, senanglah," ucap Roni.

Menteri Sosial, Tri Rismaharini saat blusukan.
kemensos.go.id

Menteri Sosial, Tri Rismaharini saat blusukan.

Baca Juga: Baru Seumur Jagung jadi Mensos, Risma Tiba-tiba Dipolisikan, Apa Masalahnya?

Roni sangat bersyukur mendapatkan kesempatan bekerja di Grand Kamala Lagoon.

Sebab, menjadi seorang pemulung bukanlah hal yang sejatinya ia inginkan.

Baca Juga: Dituding Lakukan Drama Settingan Terkait Bantuannya dengan Seorang Pemulung, Menteri Sosial Tri Rismaharini Bantah Begini

"Dari dulu aku juga kerja, bukan jadi pemulung."

"Pengin kerja dari pas lulus sekolah, keinginan saya maunya kerja, bukan jadi pemulung."

"Akhirnya bersyukur kemarin dapat kerjaan (dari Risma)," ucap dia.

Roni berharap bahwa pekerjaannya saat ini bisa dia jalani dengan baik.

Aksi blusukan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menuai sorotan publik.
Humas Kemensos | Kompas

Aksi blusukan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menuai sorotan publik.

Source : Tribun Network, Tribunnews

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest