Suar.ID -Sebagai pasangan yang baru menikah pastilah memiliki berbagai rencana untuk masa depan mereka.
Namun, terkadang manusia hanya bisa berencana, tapi Tuhan yang menentukan.
Seperti yang dialami wanita yang satu ini.
Padahal baru juga 12 hari menikah, Kartini Daeng Bunga terpaksa patah hati karena ditinggal suaminya untuk selamanya.
Dilansir Tribun Style, suami Kartini, Al Qadri Daeng Kasang meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas.
Kecelakaan ini diketahui terjadi pada Kamis (29/10) malam.
Sambil tak kuasa menahan pilu, Daeng Bunga pun mengungkapkan kesedihan hatinya melalui media sosial.
"Mengapa endingnya begini ya Allah, Daeng Kasang kita orang yang tidak mau kalau saya sakit, lecet," tulis Daeng Bunga dalam unggahan statusnya instagramnya, Jumat (30/10/2020).
Baca Juga: Ikut Pesta Seks di Pulau Terpencil, Wanita Cantik Ini malah Tewas setelah Melakukan Hubungan Intim
"Tapi kenapa dikasih begini ka, tidak mau Ki tinggal ka, kenapa ditinggal ja. Daeng Kasang, saya patah sekali, saya tidak kuat," tambahnya