"Konon bulu perindu itu untuk memikiat pria atau wanita di pekerjaan malam, SPG dan sebagainya. Namun makin kesini banyak yang membuat palsu," ungkap Roy.
"Bulu perindu itu adalah sejenis tanaman yang kalau kena air itu akan terikat, kayak putri malu," jelas Roy.
Selain itu, konon bulu perindu yang asli akan bergerak jika dimasukkan ke dalam air.
Roy pun memecah kaca tempat bulu perindu yang juga berisi minyak berwarna kuning tersebut.
Bulu perindu tersebut, menurut DJ Dinar Candy lebih mirip dengan sapu ijuk.
Saat mencoba memasukkan bulu perindu tersebut ke dalam air, ternyata sama sekali tak bergerak.
"Nggak bergerak sama sekali. Palsu," kata Roy.
"Sebenarnya bulu perindu itu sampai zaman sekarang ada. Sebenarnya sampai sekarang ada, tapi dukun-dukun bayak memanfaatkan kepalsuan dengan tanaman yang mirip. Tahun 70-80 tuh eksis, tapi sekarang nggak," sambungnya.
Yang selanjutnya adalah telur.