Follow Us

Kalau Benar Dilecehkan, Kenapa Putri Candrawathi Masih Mencari-cari Brigadir J Dan Bertemu Sang Ajudan Di Kamar? LPSK: Korban Kan Biasanya Trauma, Kok Bisa Masih Bertemu Pelaku?

Moh. Habib Asyhad - Rabu, 07 September 2022 | 09:34
LPSK masih bingung dengan temuannya: Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan masih bisa bertemu dengan Brigadir J.
Kolase KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO dan Grup WA via Tribunnews.com

LPSK masih bingung dengan temuannya: Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan masih bisa bertemu dengan Brigadir J.

LPSK masih bingung dengan temuannya: Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan masih bisa bertemu dengan Brigadir J.

Suar.ID - Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) Edwin Partogi Pasaribu mengaku semakin bingung dengan fakta terkait penembakan Brigadir J.

Dia masih heran, kok bisa Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan oleh ajudannya itu masih mencari keberadaannya Brigadir J dan menyuruhnya kamar?

Selain itu, Brigadir J disebut-sebut sudah seperti keluarga sendiri oleh Putri Candrawathi.

Dibanding ajudan-ajudan lainnya, Brigadir J disebut-sebut mendapat perlakukan paling istimewa di rumah Irhen Ferdy Sambo.

Brigadir J disebut sebagai satu-satunya ajudan yang mendapat kamar pribadi di rumah keluarga Ferdy Sambo.

Brigadir J juga dipecaya memegang anggaran kebutuhan semua ajudan Irjen Ferdy Sambo.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Komnas Perempuan Sebut Persetubuhan Putri Candrawathi Dan Brigadir J Itu Terjadi | Dicap Tak Punya Agama, Natasha Wilona Dan Verretl Bramasta Kepergok Lakukan Ini Di Kelab Malam

"Brigadir J punya kamar sendiri di Saguling, hanya dia yang punya di Saguling, (ajudan yang lain) enggak," ujar Edwin, dilansir Tribunnews.com.

Karena itulah dia menganggap ada yang tidak masuk akal adri pernyataan Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan oleh Brigadir J.

Dalam rekonstruksi penembakan Brigadir J yang dilakukan beberapa hari yang lalu, Putri masih mencari dan memanggil Brigadir J.

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya

Latest