"Sementara (menikmati kesendirian). Kalau bisa (memiliki pasangan). Kalau pengin ya pengin," lanjut Ariel.
Saat ditanya Sule dirinya sudah dingin dengan perempuan, Ariel menjawab dengan tegas tidak.
Menurutnya, kini situasinya berbeda, pekerjaannya bukan hanya menyanyi, tapi banyak urusan lain yang mesti dikerjakan.
"Dulu kan mah nyanyi lalu pacaran, tapi sekarang nyanyi, urus A, urus C, urusan-urusan lain, ada banyak, jadi padet, takutnya enggak fokus," terang Ariel.
Kondisi itulah yang membuat bapak satu anak ini khawatir jika dirinya memiliki pasangan, hubungannya tidak akan berhasil.
"Kebanyakan memang masalahnya di situ, kalau waktunya enggak bisa diatur dengan baik akhirnya jadi enggak berhasil lagi," katanya.
Ariel mengaku saat ini tengah fokus mengurus perihal karier dan usahanya untuk masa depan yang telah direncanakan.