Suar.ID - Percuma Edy Mulyadi Mati-matian Minta Maaf, Masyarakat Kalimantan Tolak Mentah-mentah Sampai Gelar Ritual Mengerikan.
Ucapan Edy Mulyadi yang menyinggung masyarakat Kalimantan khususnya Suku Dayak, masih menjadi perbincangan publik.
Setelah dibanjiri kritikan, Edy meminta maaf atas pernyataannya.
Edy Mulyadi menyampaikan permintaan maaf dan mengklarifikasi pernyataan "Kalimantan tempat jin buang anak" yang disampaikan saat menyatakan penolakan atas pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur (Kaltim).
Kata Edy, pernyataan "Kalimantan tempat jin buang anak" itu hanya sebuah istilah untuk menggambarkan tempat yang jauh.
"'Tempat jin buang anak' itu hanya istilah untuk menggambarkan tempat yang jauh, terpencil," kata Edy dalam klarifikasinya, dari tayangan Kompas.TV.
Bagi dia, itu adalah istilah biasa dan umum, khususnya di DKI Jakarta.
"Saya minta maaf sedalam-dalamnya,"
"Kalau itu dianggap salah, saya minta maaf,"
"Saya minta maaf kalau itu dianggap melukai masyarakat Kalimantan," ucap Edy.
Ia mengaku, tak ada maksud untuk menghina.