Gula merah ini bisa meredakan rasa nyeri di area perut supaya Anda bisa merasa lebih nyaman.
Karena bisa meredakan rasa nyeri, gula merah juga berkhasiat untuk meredakan kram perut saat menstruasi.
Sehingga beberapa jamu herbal untuk pereda kram perut saat haid biasanya mengandung gula merah.
Ramuan pereda kram saat menstruasi ini bisa dibuat dari gula merah dicampur dengan jahe.
Obat tradisional ini sudah dikenal turun temurun sejak zaman nenek moyang dulu.
Selain itu, gula merah juga dikenal bisa membantu untuk proses menurunkan berat badan.
Pasalnya, gula merah dikenal rendah kalori dan bisa meningkatkan metabolisme tubuh yang sebelumnya lambat.
Tak hanya itu, khasiat gula merah juga bisa untuk memuaskan rasa lapar palsu.
Sehingga, gula yang satu ini kerap dijadikan pemanis alternatif jika para pelaku diet enggan menggunakan gula pasir yang lebih tinggi kalorinya.