Suar.ID- Selama ini, hampir semua orang sepakat bahwa mengonsumsi makanan dan minuman manis bisa menjadi pemicu bertambahnya berat badan.
Oleh sebab itu, orang-orang yang sedang dalam proses penurunan berat badan akan menghindari makanan dan minuman manis yang mengandung gula tambahan terlalu banyak.
Selain menambah berat badan, mengonsumsi makanan/ minuman manis juga tidak baik untuk kada gula darah, terutama bagi penderita diabetes.
Namun untuk gula yang satu ini, justru memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Bahkan usut punya usut, gula jenis ini malah bisa berkhasiat dalam proses penurunan berat badan.
Kira-kira gula apa ya?
Dikutip dariNakita, gula yang justru kaya manfaat untuk kesehatan adalah gula merah.
Salah satu manfaat gula merah yang sudah diketahui banyak orang adalah untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan.
Jika Anda memiliki salah satu masalah pencernaan seperti sembelit, Anda bisa menggunakan gula merah untuk mengatasinya.