Beberapa waktu lalu juga heboh kasussuami bakar istri hidup-hidup saat di kios.
peristiwa nahas itu terjadi di Dumai, Provinsi Riau.
Seorang wanita ditemukan tewas dengan kondisi tubuh hangus terbakar di dalam kios yang berada di Jalan Hasanuddin.
Melansir dari Tribun Pekanbaru adik korban, Raisa, yang juga merupakan saksi mata, menceritakan kronologi peristiwa keji yang dialami oleh kakaknya tersebut.
Dia menuturkan bahwa peristiwa itu terjadi begitu cepat.
Pelaku diketahui datang membakar korban dengan membawa obor serta bensin.
Korban yang dibakar oleh suaminya ketika itu sedang tertidur di dalam kios setelah merapikan barang dagangannya.