Luhut berharap, dengan adanya pembatasan tersebut, kasus harian Covid-19 dapat diturunkan menjadi di bawah 10 ribu perhari.
Untuk diketahui, kasus Covid-19 sekarang ini sudah lebih dari 21 ribu per hari.
"Ini berharap kita bisa menurunkan ini sampai di bawah 10 ribu atau dekat 10 ribu (kasus)," katanya.
Beberapa waktu lalu, Luhut Panjaitan juga meminta masyarakat berkaca terkait lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia.
Menurut Luhut, masyarakat harus berkaca dan merenung terkait kenaikan kasus Covid-19.
Pasalnya, Luhut menilai, kenaikan kasus hingga masuknya varian baru adalah kesalahan bersama.
"Naiknya eksponensial, bahkan masuknya varian dari India ini supaya kita sama-sama berkaca, inilah kesalahan kita ramai-ramai," kata Luhut, dikutip dari tayangan Youtube Kompas TV, Rabu (16/6/2021).
Baca Juga: Luhut Pandjaitan Ancam Pendemo yang Merusak dan Membuat Anarki: Negara Akan Bertindak, Itu Pasti!
Luhut mengatakan, pemerintah sebelumnya telah mengantisipasi kenaikan ini dengan larangan mudik.
Namun, banyak masyarakat yang nekat mudik dan melanggar aturan hingga menyebabkan kenaikan kasus Covid-19.