Follow Us

'Kami Membuat Kesalahan', 6 Klub Inggris Resmi Keluar dari Liga Super Eropa Gegara di Demo Jutaan Penggemarnya, Tim Spanyol dan Italia Masih Bungkam, Bikin Nasib ESL Makin Tak Jelas

Mentari DP - Rabu, 21 April 2021 | 14:17
European Super League atau Liga Super Eropa (ESL).
tribunbatam

European Super League atau Liga Super Eropa (ESL).

Suar.ID - Dua hari lalu, penggemar sepak bola di seluruh dunia dikagetkan dengan terbentuknya kompetisi European Super League atau Liga Super Eropa.

Tak main-main 12 klub sepak bola elit dunia ikut bergabung di dalamnya.

Mereka adalah Arsenal, Chelsea, Liverpool, Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Manchester United dari Inggris.

Baca Juga: Dapat Rp5,8 Triliun, Real Madrid, Barcelona, Liverpool, Juventus, dan 8 Klub Elit Lainnya Ikut European Super League, Langsung Dapat Amukan dari FIFA dan UEFA

Lalu ada Atletico Madrid, Barcelona, dan Real Madrid dari Spanyol dan Juventus, AC Milan, dan Inter Milan dari Italia.

Namun hanya dalam waktu kurang dari 48 jam, kini European Super League ditunda.

Itu setelah seluruh penggemar sepak bola masing-masing klub mengadakan protes besar-besaran.

Para penggemar marah karena turnamen eksklusif 12 tim itu dilakukan secara rahasia dan dilakukan untuk membuat klub-klub kaya semakin kaya.

Alhasil, ke-6 klub Inggris telah mengundurkan diri dari Liga Super Eropa hanya dua hari setelah pengumuman itu dibuat.

Yang pertama mundur adalah Manchester City.

Baca Juga: Prosesi Pemakamannya Sangat Emosional, Para Pengusung Jenazah Pangeran Philip Ternyata Bukan Orang Sembarangan, 'Semuanya Anggota Militer yang Dipilih Secara Khusus'

Editor : Mentari DP

Baca Lainnya

Latest