Sebagian besar warganet juga menyebut pernikahan mereka 'dilarang oleh Tuhan' hingga 'bakal membuat dunia kiamat'.
Penyebab Netizen Indonesia Berkomentar Buruk
Menanggapi hujatan kepada pasangan pengantin gay Thailand ini, psikolog sosial, Hening Widyastuti mengatakan, netizen Indonesia terkenal blak-blakkan dan berani merespons terang-terangan terhadap sesuatu yang dianggap mereka tidak sesuai dengan pendapat mereka.
"Tentunya, ada nilai positif dan ada negatifnya juga (dari karakter netizen Indonesia itu)," kata Hening saat dihubungi Kompas.com, Rabu (14/4/2021).
Sedangkan terkait kasus hujatan terhadap pasangan pengantin gay Thailand ini, Hening mengungkapkan bahwa bagi netizen Indonesia, jelas secara moral etika budaya Asia, khususnya Indonesia pada dasarnya belum bisa diterima masyarakat.
"Apalagi (pasangan gay Thailand) terang-terangan mengumumkan pernikahan gay tersebut,"
"Sehingga, ini memicu netizen Indonesia untuk bereaksi negatif terhadap kasus tersebut," papar Hening.
Bahkan, netizen Indonesia dengan berani blak-blakkan dalam berkomentar yang cenderung vulgar dan kasa.
Tentu saja hal ini dapat membuat orang yang dihujat secara personal mengalami stres dan tertekan.