Suar.ID- Seorang pangeran China sangat suka ditemani kuda hingga dikuburkan bersama ratusan kuda si sampingnya!
Sekitar 600 kuda muda diyakini sebagai bagian dari makam epik pangeran Jing dari Qi, yang terletak di Distrik Linzi di Zibo, Provinsi Shandong.
Ini pun hanya sebagian dari perkiraan kuda yang telah ditemukan sejauh ini.
Hewan-hewan ini pertama kali ditemukan pada tahun 1964, dengan makam pangeran sendiri baru terungkap pada tahun 1976.
Bagaimana orang tahu itu makam pangeran?
Sepotong New York Times dari tahun 1986 menyebutkan lonceng batu, bertuliskan prasasti yang menunjuk ke seseorang yang dihormati.
Kuda-kuda tersebut memiliki daerah tersendiri, yaitu mengapit sebagian makam pangeran di 3 sisi.
Awalnya secara mengejutkan ditemukan 145 ekor kuda di sebuah lubang di sebelah utara, dengan panjang 215 meter.
Seratus atau lebih kuda ditemukan bertahap di tahun-tahun berikutnya.