Suar.ID -Beginireaksipihak Nindy Ayunda terkait penetapan status sang suami, Askara Parasady Harsono sebagai tersangka dalam kasus kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Cumicumi.
Melalui sang kuasa hukum, Dicky Muhammad Kurniawan, sang penyanyi menanggapi status baru Askara Harsono.
Sebelumnya, Nindy Ayunda telah membuat laporan ke Polres Metro Jakarta Selatan, 19 Desember 2020 lalu.
Setelah menjalani beberapa pemeriksaan, kini Askara Harsono pun telah ditetapkan sebagai tersangka.
Dicky sebagai kuasa hukum kurang tahu pasti sejak kapan suami kliennya sudah berubah status.
Namun, ia baru saja diberi informasi oleh pihak Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (23/2/2021).
"Untuk kasus KDRT-nya sekarang sudah penetapan tersangka terhadap saudara Askara."
"Penetapan tersangka saya kurang tahu, tapi saya sudah diinformasikan oleh kepolisian hari ini," terang Dicky.