Suar.ID - Kapan sebenarnya pandemi ini berakhir?
Hal inilah yang ditanyakan semua orang melebihi yang lain sejak Covid-19 melanda seluruh dunia.
Jawabannya bertumpu pada vaksinasi.
Dilansir dari The Straits Times, Bloomberg telah membangun database terbesar untuk vaksinasi Covid-19 di seluruh dunia, lebih dari 119 juta dosis terdaftar di seluruh dunia.
Ahli dari AS seperti Dr Anthony Fauci telah mengira akan diperlukan 70% sampai 85% vaksinasi dari populasi agar bisa segera normal kembali.
Pelacak Vaksin Bloomberg menunjukkan beberapa negara membuat perkembangan jauh lebih cepat dibandingkan negara lain, menggunakan vaksinasi 75% dengan vaksin dua dosis sebagai target mereka.
Kemudian, dengan pabrik vaksin mempercepat produksinya, akan lebih banyak orang yang tervaksinasi dalam waktu lebih cepat.
Israel, negara dengan laju vaksinasi tertinggi di dunia saat ini sudah menuju vaksinasi 75% hanya dalam waktu 2 bulan saja.
Sementara AS bisa menyusul pada Tahun Baru 2022.
Dengan vaksinasi terjadi lebih cepat di negara Barat yang lebih kaya daripada negara lain di Bumi, diperlukan total 7 tahun untuk dunia kembali normal seperti sediakala.