“Selama ini YS bersama adiknya tinggal di rumah neneknya. Neneknya tidak curiga kalau YS hamil. Bahkan tadi pagi saat nenek mendapati banyak darah di kamar mandi dikira darah haid,” ungkap Septiadi.
Menurutnya mayat bayi yang dibuang oleh YS ditemukan oleh nenek YS di belakang rumah tepatnya di antara tumpukan kayu dan kandang ayam.
Saat diperiksa, polisi menemukan kejanggalan yakni ada bekas luka di tubuh bayi.
Hasil autopsi jasad bayi
"Kesimpulan sementara, bayi itu lahir dalam kondisi normal tanpa cacat bawaan," kata Hendi, Rabu (30/12/2020).
"Namun, memang ditemukan beberapa luka. Ada 29 luka di sekujur tubuh di bagian badan dan wajah," lanjutnya.
Luka tersebut disebabkan karena benda tumpul dan tajam.
Sedangkan penyebab kematian bayi, lanjut Hendi, dikarenakan adanya luka pada bagian mulut sehingga mengakibatkan tersumbatnya saluran pernafasan.
"Untuk barang bukti yang kami amankan sementara hanya kayu saja," jelasnya.
Hendi mengatakan, dari keterangan sementara, bayi tersebut merupakan hasil hubungan gelap dengan kekasihnya.