Suar.ID -Komedian Sule ahirnya resmi melepas status duda dengan menikahi Nathalie Holscher.
Pasangan penganti baru ini pun belakangan kerap mendapat sorotan.
Apalagi karena Nathalie yang terpaut usia cukup jauh dari Sule kini juga harus menjadi ibu bagi empat anak.
Meski demikian, Nathalie nampaknya bisa dengan cepat menyesuaikan diri dengan perannya sebagai ibu sambung.
Momen harmonis keluarga Sule dan Nathalie pun kerap dibagikan melalui vlog.
Namun, belum lama ini bukan keharmonisan, justru Sule dan Nathalie terpergok tengah bertengkar.
Pereselisihan antara Sule dan Nathalie dipicu ketika si bungsu Ferdi tiba-tiba hilang saat liburan di Bali.
Sebagai ibu, kepanikan terlihat jelas dirasakan Nathalie.
Kepanikan Nathalie ini berubah menjadi kegusaran tatkala Sule justru menuduhnya.
Sule yang juga panik awalnya mengira Rizky Febian dan dua adiknya sedang mengerjainya.