Siap menikahi gadis pujaan hatinya, rupanya Entis Sutisna alias Sule memiliki beberapa aset kekayaan.
Berikut aset kekayaan Sule dirangkum TribunJakarta:
1. Rumah Mewah bak Istana
Sule diketahui memiliki sebuah mewah yang terletak di Tambun, Bekasi, Jawa Barat.
Rumah ini menjadi tempat tinggal Sule bersama anak-anaknya. Rumah yang didominasi dengan warna putih tersebut begitu besar dan luas.
Rumah Sule yang terletak di Bekasi, Jawa Barat
Tampak pilar-pilar kokoh di bagian depan seolah mengesankan rumah Sule seperti istana.
Meski demikian, terdapat unsur tradisionalnya dengan adanya gazebo serta pendopo.
Rumah yang dilengkapi dengan fasilitas mewah seperti kolam renang, studio, hingga gym ini kabarnya ditaksir senilai Rp 15 miliar.
2. Mobil
Sekitar enam mobil mewah yang terparkir di garasi rumah Sule. Pertama yakni Ford Mustang Ecobost. Mobil sedang berwarna hitam ini dibanderol dengan harga hampir Rp 3 miliar.