Suar.ID -Tajir melintir bisa jadi itulah nama tengah Reino Barack.
Pria tampan yang sekarang menjadi suami Syahrini itu memang dikenal dengan kekayaannya yang melimpah.
Tapi di balik kemewahan yang dirasakannya, siapa sangka ada cerita miris di sebagian kecil hidupnya.
Sosok Reino Barack mulai dikenal publik ketika dekat dengan artis Luna Maya.
Namanya jadi sorotan ketika pria keturunan Jepang itu dikabarkan putus dari mantan Ariel NOAH tersebut.
Dan ketenarannya semakin melonjak setelah pengusaha sukses itu menikah dengan penyanyi Syahrini di Jepang.
Walau pernikahan keduanya sempat ditutup-tutupi di awal, toh keduanya akhirnya buka-bukaan juga.
Tak sekadar melonjak ketenarannya, Reino Barack juga tak pernah luput dari sorotan media.
Seperti disebut di awal, sosok Reino Barack sendiri dikenal publik sebagai pengusaha sukses yang kaya raya.
Reino disebut pernah menjabat sebagai wakil presiden di suatu perusahaan, menjadi eksekutif produser Satria Garuda Bima X.