Tak perlu pikir panjang, Mpok Atiek bergegas menuju rumah sang teman.
"Nggak pakai mandi itu Mpok ganti baju aja langsung ke rumah dia pakai taksi," ucap Mpok Atiek.
Mpok Atiek lantas menceritakan proses suntik silikon yang dilakoninya.
"Taksi dibayarin sama dia, terus 'yaudah tiduran di situ'," sambung Mpok Atiek.
Tak disangka, proses suntik silikon yang dilakoninya terasa sangat menyakitkan.
Pasalnya, semua prosesnya tak menggunakan anastesi.
"Eh disuntik cus cus cus (bagian hidung). Terus disuntik dari sini," beber Mpok Atiek.
Mpok Atiek memeragakan suntik silikon yang dijalaninya
"Ya sakit banget, orang bukan dokter nggak pakai anastesi kan langsung disuntik aja," Lanjut bebernya.