Saat ini, keduanya telah ditetapkan sebagai tersangka.
Awal kemunculannya, Fanni Aminadia berperan sebagai ratu di Kerajaan Agung Sejagat Purworejo.
Fanni Aminadia hadir mendampingi Totok Santoso Hadiningrat sebagai permaisuri Kerajaan Agung Sejagat Purworejo.
Kendati keduanya bukanlah sepasang suami istri, Totok Santoso mengatakan jika sang permaisuri memiliki tugas tertentu.
Totok pun memberi tugas kepada Fanni untuk merancang segala pernak-pernik kerajaan meliputi seragam kerajaan, topi, umbul-umbul, tombak, dan bendera.
"Yang merancangnya Fanni. Ini kami dirikan sejak tahun lalu," terang Toto dikutip dari TribunJateng.com, Rabu (15/1/2020).
Fakta-fakta dari sosok Fanni Aminadia belakangan ini pun makin terkuak.
Fanni Aminadia diketahui memiliki dua bisnis.
Bisnis milik Fanni diantaranya yakni salon kecantikan dan restoran.