Suar.ID -Erick Thohir resmi menunjuk Direktur Utama PLN baru.
Bukan Rudiantara yang selama ini digadang-gadang, tapi Zulkifli Zaini.
Siapa dia dan yang paling penting, berapa kekayaannya?
Menurut Erick Thohir, pimpinan PLN akan ditugaskan untuk meningkatkan penggunaan energi baru terbarukan sebagai sumber listrik.
Para pejabat yang baru ditunjuk biasanya akan diminta melaporkan harta kekayaannya.
Berapa catatan terakhir harta kekayaan mantan Direktur Utama Bank Mandiri tersebut?
Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) periode 2 April 2013, harta kekayaan Zulkifli Zaini mencapai Rp100.609.185.097.
Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan harta kekayaan Zulkifli Zaini pada 31 Desember 2010 mencapai Rp69.014.122.657.
Sebagian besar kekayaannya berupa surat berharga senilai Rp 78.058.575.730, per 2 April 2013.
Angka tersebut bertambah dari kepemilikan surat berharga Zulkifli Zaini pada 31 Desember 2010 senilai Rp42.835.880.990.
Dari catatan LHKPN, dia melakukan investasi pada surat berharga sejak 2004 silam.