Suar.ID- Masyarakat Indonesia mengetahui bahwa Presiden Joko Widodo memiliki nama panggilan Jokowi.
Namun siapa sangka bahwa pemberian nama panggilan itu diberikan oleh sosok pria asal Prancis, bukan orang Indonesia!
Ya, sosok tersebut bernama Bernard Chene.
Rupanya Bernard Chene adalah sahabat dekat dari Jokowi.
Ia telah menjadi sahabatdari Presiden ke-7 Indonesiabahkan sebelum dirinya merambah ke dunia politik.
Kini, Bernard Chene berusia 78 tahun dan tinggal di Kota Sucy-en-Brie, di Kota pinggiran Paris.
Melaluivideo dari channel YouTube Presiden Joko Widodo pada Jumat (8/11/2019), Bernard Chene menjelaskan bahwa ia merupakan mitra kerja bisnisJokowi sekitar 20 tahun yang lalu.
Hasil kerja sama keduanya pundapatmerambah ekspor meubel ke Eropa.
Jokowi dan Bernard Chene pun akhirnya bersahabat.