Suar.ID -Beberapa waktu yang lalu, beberapa pemuda di Illinois terpaksa harus dirawat di rumah sakit setelah menderita penyakit paru-paru setelah menggunakan vape.
Bahkan sampai-sampai seorang di antaranya menjadi orang pertama yang meninggal dunia karena vape.
Dilansir abcnewspada Kamis (5/9),hal itu terjadi lagi seorang pasien yang menderita penyakit paru-paru setelah menggunakan vape baru-baru ini meninggal dunia.
Sedangkan pejabat kesehatan masihterus bergulat dengan bahaya penggunaanvape atau rokok elektrik dan penyebab pasti kematian para pasien ini.
Menurut Otoritas Kesehatan negara bagian, korban pertama, yang nama dan usianya tidak diumumkan, meninggal di Oregon pada Juli setelah menggunakanvape atau rokok elektrik yang berisi ganja.
Pejabat agensi kesehatan mengatakan gejala orang yang terkena penyakit inisesuaidengan ratusan kasus penyakit pernapasan yang serupa yang telah dilaporkan di AS.
Sebagian besar penyakit ini memengaruhi remaja dan dewasa.
Pejabat kesehatan baru-baru ini mengatakan bahwa sementaraini tidak ada satu produkvapeyang terlibat dalam kasus ini.
Malahan banyak produk yang terlibat kasus ini mengandung THC, zat yang mengubah pikiran dalam ganja.