SUAR.ID -Setelah berpuasa sebulan lamanya, momen lebaran tak jarang dimanfaatkan untuk makan sebanyak-banyaknya.
Makan berlebihan sangat tak dianjurkan karena dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit.
Dikutip dari Nakita, pada momen lebaran penyakit yang paling mengancam adalah kolesterol.
Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, ada baiknya jangan mengkonsumsi berlebihan makanan-makanan yang dapat memicu kedua penyakit itu.
Baca Juga: Bikin Pangling, Kahiyang Ayu Tampil Beda dengan Polesan Make Up Ala Holywood
Simak beberapa makanan yang tidak boleh kamu konsumsi berlebihan saat lebaran, berikut ini:
1. Telur
Meski telur adalah sumber nutrisi dan protein, telur merupakan makanan tinggi kolesterol.
Telur sangat lumrah dijadikan hidangan lebaran contohnya jadi pelengkap menu opor.
Nah, sebisa mungkin jangan makan berlebihan ya, agar tidak terjadi lonjakan kolesterol.
Apalagi jika setiap rumah saudara atau tetanggamu menghidangkan olahan telur.
Baca Juga: Foto Unik, 8 Gadget Aneh Ini akan Mengubah Kehidupan Anda Sehari-hari
2. Hati
Bagi mereka yang menderita kekurangan darah, hati sangat dianjurkan untuk dikonsumsi.
Namun, nyatanya hati adalah organ dalam yang paling banyak jumlah kolesterolnya.
Jadi bagi kamu yang darahnya normal atau bahkan menderita kolesterol, sebaiknya hindari mengkonsumsi hati.
3. Daging merah
Daging merah, baik daging kambing maupun daging sapi juga tergolong makanan tinggi kolesterol.
Menurut, American Heart Association, kadar kolesterol tinggi pada daging merah bisa memicu penyakit jantung.
Jika kamu akan menyajikan menu lebaran, sebaiknya hidari olahan makanan ini dan ganti dengan daging lain seperti ayam atau ikan.
Ketiga makanan tersebut menjadi menu olahan yang paling sering disajikan saat lebaran.
Namun, bukan berarti dilarang hanya saja jangan berlebihan dalam memakannya.
Baca Juga: Kerap Terbangun Antara Pukul 3-5 Pagi, Tanda Anda Sedang Alami Kebangkitan Spiritual