Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Jalan-jalan Ke Solo, Duta Besar Ukraina Untuk Indonesia Vasyl Hamianin Curhat Soal Kondisi Negaranya Setelah 7 Bulan Diinvasi Rusia: Banyak Kuburan Massal

Moh. Habib Asyhad - Jumat, 23 September 2022 | 19:29
Dalam kunjungannya ke UNS Solo, Duta Besar Ukraina untuk Indonesia, Vasyl Hamianin, bercerita soal kondisi negaranya setelah tujuh bulan invasi Rusia.
Habib Asyhad/Intisari

Dalam kunjungannya ke UNS Solo, Duta Besar Ukraina untuk Indonesia, Vasyl Hamianin, bercerita soal kondisi negaranya setelah tujuh bulan invasi Rusia.

Dia juga menyebut tentara negaranya telah mendapatkan banyak senjata.

"Tentara Rusia lari terbirit-birit dan meninggalkan banyak tank," tambah Vasyl.

Secara moral, Vasyl menambahkan, tentara Ukraina sedang dalam kondisi yang bagus-bagusnya.

Karena, "Kami mempertahankan tanah kami, kami mempertahankan anak-anak kami, kami mempertahankan rumah kami, kekasih kami, teman-teman kami, dan kami tidak mau menyerah."

Soal ultimatum Presiden Rusia yang akan menurunkan lebih banyak tentara ke Ukraina, Vasyl tak ambil pusing.

"Silakan saja kalau mau coba!" katanya.

Sementara di sisi kemanusiaan, Vasyl menyebut negaranya sedang menghadapi situasi yang begitu menyedihkan.

"Kami begitu menderita," katanya.

Begitu banyak fasilitas umum yang hancur karena perang, begitu banyak pemukiman yang rusak, termasuk rumah sakit, kata Vasyl.

Begitu juga fasilitas-fasilitas lain seperti pengairan, listrik, dan tempat ibadah.

"Kita belum bicara soal jembatan, jalan raya, dan lain sebagainya," tambahnya.

"Beberapa wilayah bahkan luluh lantak."

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x