Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

BREAKING NEWS: Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia Di Usia 96 Tahun, Sosok Ini Jadi Gantinya Sebagai Raja Inggris

Moh. Habib Asyhad - Jumat, 09 September 2022 | 00:46
Kabar duka datang dari Buckingham Palace, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada usia 96 tahun.
Instagram@theroyalfamily

Kabar duka datang dari Buckingham Palace, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada usia 96 tahun.

Suar.ID -Kabar duka datang dari Buckingham Palace, Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada usia 96 tahun.

Pewaris takhta, yang berusia 73 tahun, akan disahkan sebagai raja baru Inggris di Istana St James di London segera mungkin.

"Sang Ratu meninggal dengan tenang di Balmoral sore ini," tulis pernyataan resmi Istana Buckingham, dilansir The Guardian, Kamis (8/9) malam WIB.

"Raja dan Permaisuri akan tetap berada di Balmoral malam ini dan akan kembali ke London besok."

Ratu Elizabeth II adalah raja terlama dalam sejarah Inggris.

Menebak pewaris takhta Kerajaan Inggris

Menebak Pewaris Takhta Kerajaan Inggris: Siapakah Penerus Ratu Elizabeth II?

Menebak Pewaris Takhta Kerajaan Inggris: Siapakah Penerus Ratu Elizabeth II?

Setelah naik takhta pada tanggal 6 Februari 1952, Ratu Elizabeth II menjadi Ketua Persemakmuran sekaligus ratu dari tujuh Alam Persemakmuran (Commonwealth Realms) merdeka: Britania Raya, Kanada, Australia, Selandia Baru, Afrika Selatan, Pakistan dan Sri Lanka.

Sejak tahun 1956 hingga 1992, jumlah Alam Persemakmurannya bervariasi dan beberapa wilayah merdeka bertransformasi menjadi negara republik.

Saat ini, selain empat negara pertama yang disebut di atas, Elizabeth juga merupakan Ratu dari Jamaika, Barbados, Bahama, Grenada, Papua Nugini, Kepulauan Solomon, Tuvalu, Saint Lucia, Saint Vincent dan Grenadines, Belize, Antigua dan Barbuda, serta Saint Kitts dan Nevis.

Masa pemerintahannya selama 66 tahun merupakan masa pemerintahan terpanjang dalam sejarah Monarki Britania Raya mengalahkan nenek buyutnya, Ratu Victoria, yang memerintah selama 63 tahun.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x