Pria itu juga kaget ketika tahu Brigadir J meninggal dunia.
Reval pun mengajak para pengikutnya di media sosial untuk bersama-sama mendoakan almarhum.
Dari kaca matanya, Putri Candrawathi adalah sosok yang baik, terlebih anaknya.
"Makanya mari kita doakan yang terbaik saja untuk keluarga ibu dan keluarga Alm Yoshua," katanya.
"Sedih banget rasanya. Karena keluarga ibu dan brigadir Yoshua pernah sangat baik ke aku, apalagi anaknya."
Di awal-awal kasus penembakan Brigadir J muncul, Putri Candrawathi membuat laporan bahwa dia dilecehkan oleh ajudannya tersebut.
Dugaan pelecehan itulah yang kemudian menyebabkan terjadinya tembak-menembak di mana Brigadir J tewas.
Tapi laporan itu kemudian dicabut oleh Bareskrim setelah tidak menemukan unsur pidana di dalamnya.
Bharada E, salah satu tersangka kasus penembakan Brigadir J, juga sudah membantah, tidak ada tembak-menembak dalam kasus penembakan Brigadir J.
Yang ada, dia diperintah oleh atasannya, Irjen Ferdy Sambo, untuk menghabisi nyawa Brigadir J yang sudah tak berdaya.