Suar.ID - Banyak orang rajin menabung agar uang bisa terkumpul.
Orang-orang menabung untuk membeli sesuatu yang diinginkan.
Namun, tidak semua kegiatan menabung bisa berjalan dengan mulus.
Seperti yang terjadi pada seorang netizen baru-baru ini.
Dari video yang diunggah oleh akun Instagram @beritaindonesia_, terlihat seseorang yang menunjukkan uang segepok dengan pecahan Rp 100 ribu.
Banyak netizen yang geleng-geleng kepala karena uang tersebut sudah hancur.
Diduga uang tersebut totalnya lebih dari Rp 1 juta.
Pemilik uang tersebut tampak menyatukan uang yang hancur.
Ada lem yang diduga digunakan untuk menyusun serpihan uang layaknya sedang bermain puzzle.
Sayangnya, tidak ada keterangan lebih detail tentang penyebab mengapa uang tersebut bisa hancur tak berbentuk.
Banyak netizen menduga jika semua uang itu memang sudah lama disimpan dalam suatu wadah dan dimakan rayap.
Banyak netizen yang ikut berkomentar terkait postingahn itu.
"Yang dapat dipetik adalah 'Makanya punya uang itu buruan dibelanjain'," tulis @dhinarsutono.
"Bank masih mau kok nerima uang kayak gitu. Bawa ke bank aja," tulis @upikkholidahnr.
"Seharusnya bisa disimpen di bank aja, kan ada jenis tabungan yang nggak ada potongannya setiap bulan atau investasi emas," tulis @qobiltu_.
"Inilah hikmahnya makanya kalau gue punya uang tunai selalu dibelanjain sampai habis," tulis @_khusnulkhtimah.
"Makanya jangan nyimpen duit di bawah kasur," tulis @charlesraymond31.
"Masih bisa ditukar selagi nomor seri dalam uang kertasnya masih bisa dibaca atau tidak rusak," tulis @nhiavrill.
"Rayap aja suka duit yak," tulis @andi.24.subandi.