Follow Us

Pura-pura Bisa Tarik Uang dan Emas Batangan, Dukun Palsu Ini Tega Tipu 4 Tetangganya Sendiri dan Bawa Kabur Uang Para Korban!

Adrie Saputra - Jumat, 01 April 2022 | 09:03
Ilustrasi dukun
Pexels.com/fotografer Cottonbro

Ilustrasi dukun

Suar.ID - Seorang dukun palsu asal Sumatera Selatan nekat menipu para tetangganya sendiri.

Tak tanggung-tanggung, dia dilaporkan telah menipu 4 orang tetangganya dengan mengaku bisa menarik uang dan emas batangann gaib.

Dukun palsu itu mengaku dapat mengantongi Rp 22 juta dari satu korbannya dengan memberikan satu ritual dan syarat tertentu.

Baca Juga: 'Waspada Mulai Sekarang!', Sejak Aurel Dinikahi Atta Jadi Kian Akur, Nyatanya Krisdayanti Sempat Diramal Terlibat Petengkaran Hebat dengan Raul Lemos, Apa Nih?

Djumari alias Eko (54) warga Banyuasin, Sumatera Selatan nekat menjadi dukun palsu.

Korban yang menjadi sasarannya tidak lain tetangganya sendiri.

Ia mengaku kepada keempat tetangganya, bisa mengambil uang juga emas batangan gaib.

Dari pengakuannya, keempat tetangganya percaya atas ucapan pelaku.

Baca Juga: Awet Muda Hingga Dikira Masih SMP, Wanita ini Rupanya Sudah Punya 2 Anak dan Menikah 10 Tahun, Umurnya Bikin Syok!

"Saya yakinkan mereka, kalau memang saya punya kemampuan bisa menarik uang atau emas batangan gaib."

"Hasilnya lebih besar, ketimbang mahar yang diberikan makanya mereka percaya," ujar pelaku saat diamankan di Polsek Talang Kelapa Banyuasin, Rabu (30/3/2022).

Setelah tetangganya yakin dengan ucapannya, pelaku ini langsung melancarkan aksinya.

Source : Grid.ID

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest