Suar.ID - Seorang dukun palsu asal Sumatera Selatan nekat menipu para tetangganya sendiri.
Tak tanggung-tanggung, dia dilaporkan telah menipu 4 orang tetangganya dengan mengaku bisa menarik uang dan emas batangann gaib.
Dukun palsu itu mengaku dapat mengantongi Rp 22 juta dari satu korbannya dengan memberikan satu ritual dan syarat tertentu.
Djumari alias Eko (54) warga Banyuasin, Sumatera Selatan nekat menjadi dukun palsu.
Korban yang menjadi sasarannya tidak lain tetangganya sendiri.
Ia mengaku kepada keempat tetangganya, bisa mengambil uang juga emas batangan gaib.
Dari pengakuannya, keempat tetangganya percaya atas ucapan pelaku.
"Saya yakinkan mereka, kalau memang saya punya kemampuan bisa menarik uang atau emas batangan gaib."
"Hasilnya lebih besar, ketimbang mahar yang diberikan makanya mereka percaya," ujar pelaku saat diamankan di Polsek Talang Kelapa Banyuasin, Rabu (30/3/2022).
Setelah tetangganya yakin dengan ucapannya, pelaku ini langsung melancarkan aksinya.