Misi ini adalah untuk lakukan pengintaian dan juga sabotase.
Spetsnaz pun sangat aktif selama masa Soviet dan bahkan pelopori invasi di Afghanistan pada 1979 menurut BBC>
Unit komando dibentuk pada tahun 1949.
Kata Spetsnaz sendiri diterjemahkan sebagai 'penunjukan khusus' dan diterapkan pada unit militer elite di Rusia.
Pasukan Khusus Wanita
Di dalam Spetsnaz ini sendiri tak cuma dihuni pasukan laki-laki namun juga ada pasukan khusus wanita.
Bahkan pasukan khusus ini pun sering disebut sebagai 'Fatal Beauty'.
Dalam latihan perang pun para calon anggota Spetsnaz ini harus mampu lari daki bukit yang tinggi.
Sangarnya lagi, mereka pun harus lari sambil membawa beban.
Begitu sampai di bukit, mereka pun akan 'dihajar' habis-habisan oleh para pelatihnya.