Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mendadak Kasus Pembunuhan Subang Fokus ke Yoris, Pernah Ngamuk Bawa Golok hingga Dirukyah Keluarga

Rahma Imanina Hasfi - Rabu, 10 November 2021 | 13:31
Yoris, kakak Amalia dan Yosef, hubungan keduanya dalam kasus pembunuhan Subang jadi sorotan.
Tribun Jabar/Dwiki MV

Yoris, kakak Amalia dan Yosef, hubungan keduanya dalam kasus pembunuhan Subang jadi sorotan.

Suar.ID - Yosef Hidayah baru saja menjalani pemeriksaan terbarunya sebagai saksi kunci dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat, Selasa (9/11/2021).

Terhitung sudah 15 kali suami Tuti Suhartini (56) sekaligus ayah Amalia Mustika Ratu (23) tersebut menghadiri pemanggilan penyidik.

Dalam pemeriksaan kali ini, terungkap karakter Yoris, anak Yosef dan Tuti, yang disebut temperamental hingga pernah menjalani prosedur rukiah.

Baca Juga: Sosok Danu Terus Diperiksa Secara Marathon dalam Kasus Pembunuhan Subang, Sang Ayah Malah Bongkar Sifat Asli Anaknya: Nggak Mikir Panjang!

Fakta bahwa Yosef pernah dikejar-kejar sang anak yang membawa senjata tajam juga ditanyakan oleh penyidik.

Keterangan tersebut dilontarkan oleh kuasa hukum Yosef, Rohman Hidayat.

Dilansir dari TribunJabar.id, Rohman Hidayat menyebutkan kliennya hanya dicecar lima pertanyaan saja.

Termasuk soal asbak rokok, karakter anak laki-lakinya yang temperamental, dan kucing peliharaan Amalia.

Bahkan, Yosef juga diminta oleh penyidik untuk menuliskan aktivitasnya pada 16 hingga 19 Agustus 2021.

"Hari ini cuma lima pertanyaan saja dan semuanya masuk dalam berita acara saksi tambahan," ungkap Rohman Hidayat di Polres Subang, Selasa (9/11/2021).

"Mudah-mudahan setelah ini ada penyelesaian lah segera dan benar-benar sudah selesai," harapnya.

Baca Juga: Siapa Banpol Misterius Yang Suruh Bersihkan Kamar Mandi TKP Pembunuhan Subang? Disebut Memegang Kunci Rumah Tuti Dan Amalia Mustika Ratu

Source :TribunJabar.id

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x