"Tidak mau menghubungi pak Yosef, tidak mau bertemu," kata Rohman Hidayat melalui TvOneNews.
Rohman Hidayat menyaksikan sendiri bahwa Yoris tampak menghindari ayahnya saat BAP.
"Saat BAP anaknya pak Yosef, Yoris sengaja menghindar bertemu dengan pak Yosef, tidak bicara, tidak menyapa, lewat begitu saja," kata Rohman Hidayat.
Yoris sendiri memang mengaku sempat bersitegang dengan ayahnya lantaran beda pendapat terkait keputusan Yosef untuk menyewa jasa pengacara.
Ia merasa tidak membutuhkan kuasa hukum lantaran dirinya merasa benar-benar tidak bersalah apalagi terlibat dalam kasus pembunuhan ibu dan adiknya.
Namun kini kabarnya Yoris dan saudara sepupunya, Danu, berencana untuk menggunakan jasa kuasa hukum.
Ditambah lagi, Yoris juga berulang kali menaruh curiga kepada Yosef lantaran menurut tes DNA, banyak jejak yang ditinggalkan Yosef di TKP.
Hanya saja, setiap ditanya, Yoris tak ingin terang-terangan menyudutkan ayahnya.
Meskipun di setiap pernyataan Yoris, publik pun turut berasumsi bahwa Yosef yang menjadi dalang atas kasus perampasan nyawa ini.