Follow Us

Rizky Billar dan Lesti Kejora Resmi Dilaporkan Atas Tuduhan Pembohongan Publik, Ancaman 10 Tahun Penjara di Depan Mata!

Devi Nirmala Muthia - Senin, 11 Oktober 2021 | 15:32
Rizky billar dan lesti kejora resmi dilaporkan ke polisi
instagram/@lestykejora

Rizky billar dan lesti kejora resmi dilaporkan ke polisi

Suar.ID - Polemik panjang terkait pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora masih saja menyedot perhatian publik.

Setelah mengumumkan bahwa keduanya telah menikah secara siri di awal tahun, pasangan Leslar ini membuat sebagian besar fansnya kecewa.

Bahkan kekecewaan ini sampai berujung pada tudingan bahwa Rizky Billar dan Lesti Kejora telah melakukan pembohongan publik.

Akhirnya pasangan Leslar pun benar-benar dilaporkan ke Polda Metro Jaya.

Pihak Kongres Pemuda Indonesia (KPI) Jawa Timur menjadi pihak yang melaporkan pasangan fenomenal ini ke polisi.

Baca Juga: Lesti Kejora dan Rizky Billar Dipolisikan Gegara Pembohongan Publik, Reaksi MUI Soal Pernikahan Leslar Langsung jadi Sorotan

Lesti Kejora dan Rizky Billar
Youtube Rumpi Selebriti

Lesti Kejora dan Rizky Billar

Dilansir kompas TV selaku ketua KPI Jawa Timur, Edi Prastio membeberkan laporannya ke pihak Polda Metro Jaya terkait kasus pembohongan publik ini.

"Aduannya tentang pasal 266 terkait keterangan palsu dan Undang-Undang Nomor 1 tahun 1946 terkait peraturan hukum pidana, yaitu pasal 14 dan 15. Pasal 266 ancaman (penjara) 7 tahun, pasal 14 itu 10 tahun," ujar Edi.

Kepada awak media, Edi menegaskan bahwa pihak KPI tidak mempermasalahkan dengan keputusan Lesti dan Billar untuk nikah siri.

Namun, yang ditegaskan di sini adalah pencatatan di KUA yang secara teknis menurutnya bermasalah.

Source : Kompas.tv

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya

Latest