Meski begitu, ketika ditemui di SMKN 5 Tangerang, Nurhali ini rupanya tak berbeda jauh dengan guru pada umumnya.
Nurhali ini memiliki rambut yang kini mulai memutih, berpakaian serba coklat ala ASN tanpa embel-embel emas menempel di badannya.
Bahkan tak ada satu pun perhiasan seperti cincin emas, kalung atau jam tanga mahal yang dipakainya saat berbincang.
Ketika ditanya perasaannya jadi kepala sekolah terkaya se-Indonesia, pria berusia 58 tahun ini pun cuma berkomentar sedikit dengan senyuman.
"Gak ngerasa kok (terkaya). Biar saja media. Keadaan saya begini saja," kata dia saat ditemui di ruangannya, Senin (13/9/2021) petang.
Saking sederhananya, mobil yang dipakainya ini pun masih keluaran tahun 2015.
Bila dibandingkan dengan orang nomor satu di Tangerang, hartanya ini jauh melampaui Walikota Arief R Wismansyah.
Mobil yang digunakan untuk bekerja ini hanyalah Mitsubishi Pajero Dakar Sport tahh 2015 warna putih.
Meski mobil ini mewah pada tahunnya, kendaraan yang digunakan Nurhali ini tak lagi mulus.