Namun, pastikan bahwa tambahan kaldu yang Anda berikan tidak mengandung bawang yang beracun bagi kucing.
Jika kucing tetap tidak mau makan, singkirkan makan yang Anda sediakan, dan berikan makanan baru beberapa jam kemudian.
Jangan sampai Anda memberi kucing makanan yang sudah keras atau basi karena ia malah tidak akan lagi mau memakannya.
Para pakar juga menyarankan untuk mengganti-ganti merek makanan kucing empat kali dalam setahun agar kucing tidak menjadi pemilih atau malah mengalami alergi dan masalah pencernaan.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Ternyata Begini Cara Mengatasi Bibir Pecah-pecah dengan Bahan-bahan Sederhana