Suar.ID -Tauge merupakan salah satu sayur yang murah meriah dan sering dijadikan pilihan oleh ibu di rumah.
Selain karena mudah didapat, tauge juga mudah untuk diolah menjadi berbagai jenis olahan masakan.
Terlebih lagi, kandungan di dalam tauge juga dinilai berkhasiat untuk kesehatan tubuh.
Bahkan, banyak orang yang percaya bahwa mengonsumsi tauge bisa menambah kesuburan.
Namun, untuk beberapa kasus, tauge ternyata bisa juga bersifat bahaya untuk kesehatan.
Salah dalam mengolah, tauge justru membawa dampak buruk bagi tubuh kita.
Dalam sayur tauge, kita bisa mendapatkan beberapa vitamin sekaligus.
Di antaranya adavitamin B, vitamin C, vitamin B1, vitamin B6, vitamin K dan vitamin A.
Selain itu, sayuran ini juga kaya akanzat besi, magnesium, fosfor, kalsium, kalium, dan mangan, serta asam lemak omega 3.
Bagi penderita stroke, tauge juga dinilai memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan jantung.