Penggemar Aamir Khan tentu kecewa.

Muncul isu, perceraian Aamir Khan dan Kiran Rao disebabkan oleh orang ketiga, Fatima Sana Shaikh.
Tak lama setelah kabar itu, muncul kabar lain yang menyertainya.
Yaitu sosok Fatima Sana Shaikh yang disebut sebagai orang ketiga di balik perceraian Aamir Khan.
Dalam waktu singkat, nama Fatima Sana Shaikh langsung jadi trending.
Lalu bagaimana tanggapan pemeran Geeta Phogat dalam film Dangal itu?
"Itu sangat menggangguku, karena aku tak mau orang-orang berasumsi hal buruk," katanya.
"Jika aku tak melakukan hal buruk, aku tak mau mereka melihatkan sebagai sosok yang buruk juga."
Lebih dari itu, wanita 29 tahun itu kecewa benar dengan apa yang menerpa dirinya sekarang.
Lebih-lebih dia merasa tak pernah dimintai izin untuk menyatut namanya.