"Kami menemukan di HP pelaku sebanyak dua video, sedangkan tiga video lagi katanya sudah dihapus," ujarnya, Senin (14/6/2021).
Selain itu, terungkap pula pembuatan video asusila ini juga sempat melibatkan pria lain.
Ilustrasi
"Pembuatan videonya ada yang sama pelaku sendiri, ada yang istrinya sama laki-laki lain berhubungan intim dan kemudian direkam," terangnya.
Untungnya, video asusila yang sudah dibuat ini belum sempat dijual AY ke situs film dewasa.
"Pelaku ini belum sempat menyebarkan video hubungan suami istrinya ke situs tersebut, karena diminta melengkapi data pribadi," ujarnya.
Terkait pembuatan video syur ini, AY juga sempat melakukan kekerasan pada sang istri.
Kekerasan tersebut terjadi akibat AY yang marah pada istrinya usai hasil video yang dibuat ini malah terlihat gelap.
"Pelaku menyuruh istrinya ini berhubungan intim dengan orang lain dan kemudian direkam.
"Namun ternyata hasil rekamannya gelap. Hal itu membuat pelaku marah kepada istrinya tersebut dan akhirnya memukulnya," ujarnya.