Ia melanjutkan, butter atau mentega dibuat dari bahan lemak hewani.
"Lemak hewani itu berasal dari hewan, butter (mentega) itu dari lemak sapi."
"Margarin itu adalah nabati, itu dari lemak tumbuh-tumbuhan," tambahnya.
Tampilan fisik mentega dan margarin secara kasat mata juga berbeda.
Rahmat menuturkan margarin berwarna lebih kuning dan bersinar.
"Kalau butter (mentega) warnanya lebih pudar."
"Kalau sifatnya dari lemak nabati itu lebih berminyak."
"Kalau misalnya dari hewani, itu kan tidak terlalu berminyak," tambah Rahmat.
Selain itu dari tingkat ketahanan margarin dan mentega juga punya perbedaan.
Menurut Rahmat, mentega lebih mudah meleleh dibandingkan margarin.