Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Berbentuk Garuda, Beginilah Pradesain Istana di Ibu Kota Baru, Presiden Jokowi: Saya Minta Masukan, Jika Bagus Langsung Dibangun Secepatnya

Mentari DP - Senin, 05 April 2021 | 19:15
Pradesain istana negara di ibu kota baru.
Dok. Tribunnews

Pradesain istana negara di ibu kota baru.

Suar.ID - Ibu kota negara Indonesia akan pindah.

Dari Jakarta, ibu kota baru akan dipindahkan kePenajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Awalnya terdengar tidak begitu menyakinkan. Namun kini menjadi kian nyata.

Baca Juga: Terkenal Miliki Paras Tampan dan Kaya Raya, Ternyata Pangeran Harry Jago Terbangkan Heli Tempur dan Kerap Jalankan Misi Berbahaya, Bahkan Nyaris Diculik Taliban!

Bahkan baru-baru ini, Presiden Joko Widodo memamerkan pradesain Istana Negara yang rencananya akan dibangun di ibu kota baru.

Pradesain itu dibagikan Jokowi melalui video berdurasi 2 menit yang diunggah melalui akun Twitter resmi Presiden, @jokowi.

"Salah satu usulan pradesain bangunan ikonik di ibu kota negara yang baru adalah Istana Negara karya Nyoman Nuarta," kata Jokowi, Jumat (2/4/2021).

Desain Istana

Dalam video, nampak bangunan Istana Negara berdiri megah.

Di bagian belakang, terlihat desain menyerupai burung Garuda tengah mengepakan sayap seolah menaungi bangunan Istana.

Sementara, di bagian teras, nampak undak-undakan yang ditanami dengan pepohonan.

Di bagian depan, terlihat lapangan rumput hijau yang luas. Bangunan Istana juga dikelilingi oleh pepohonan hijau.

Baca Juga: Nikahi Ibu Angkatnya Sendiri Selama 16 Tahun, Ismed Sofyan KetahuanBerkali-kali Selingkuh:Orang yang Pernah Selingkuh Memang Akan Kembali Selingkuh di Lain Waktu

Nampak bahwa desain ligkungan Istana Negara yang baru dikelilingi sungai dan tempat terbuka hijau yang luas.

Bangunan-bangunan yang mengelilingi Istana baru juga terlihat modern dengan adanya transportasi yang terintegrasi.

Meminta masukan

Jokowi berharap Istana Negara di ibu kota baru jadi kebanggaan bangsa Indonesia.

"Saya mengharapkan Istana Negara ini jadi kebanggaan bangsa, sekaligus mencerminkan kemajuan bangsa," kata Jokowi.

Ia juga berharap masyarakat Indonesia mau memberi masukan pada pradesain Istana Negara baru tersebut.

"Dengan masukan-masukan itu nantinya, saya akan mengundang kembali para arsitek dan para ahli lainnya untuk melakukan pengkayaan pradesain menjadi basic desain Istana Negara," tulis Jokowi.

Dibangun secepatnya

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa, sebelumnya menyampaikan bahwa pembangunan ibu kota negara baru akan dilakukan secepatnya.

Groundbreaking atau peletakan batu pertama akan dilakukan di Istana Presiden yang baru.

"Insya Allah kita berharap tahun ini kita bisa meletakkan batu pertama, kita lakukan groundbreaking di ibu kota negara," kata Suharso dalam tayangan Kompas TV.

"Dan itu ditandai dengan peletakan batu pertama untuk Istana Presiden sebagai titik nol dari ibu kota negara yang baru itu," tuturnya.

Baca Juga: Tak Heran Disayang Keluarga Ayus, Ternyata Ririe Fairus Punya Kelebihan Ini Ketimbang Nissa Sabyan, 'Sampai Kapan Pun Kak Erie Bagian dari Keluarga'

Suharso mengatakan, masterplan ibu kota negara baru sudah selesai. Artinya, rencana titik-titik pembangunan sudah dirampungkan.

Perencanaan pembiayaan pun telah disusun.

Delineasi lahan, pembangunan jalan-jalan utama dan infrastruktur untuk memasuki ibu kota negara yang baru kini tengah dikerjakan.

Saat ini, pemerintah masih menunggu penyusunan undang-undang tentang ibu kota negara baru yang masih berproses di DPR, serta menanti pembentukan badan otoritas pembangunan ibu kota baru.

"(Jika) undang-undangnya selesai, pembentukan badan otoritasnya selesai, itu bisa kita paralel semua ini infrastruktur dasarnya kita bisa kita kerjakan," terang Suharso.

Selain itu, lanjut Suharso, syarat utama pembangunan ibu kota baru berkaitan dengan kemampuan pengendalian pandemi Covid-19 di Tanah Air.

Diharapkan, herd immunity atau kekebalan komunal dapat segera terbentuk seiring dengan percepatan vaksinasi Covid-19 yang tengah diupayakan pemerintah.

Hal ini, kata Suharso, juga dibarengi dengan disiplin penerapan protokol kesehatan.

Semakin cepat pandemi terkendali, maka groundbreaking ibu kota negara baru segera dimulai.

Hal ini penting untuk mencegah terjadinya penularan virus corona.

"Kita sedang berupaya bisa pada bulan Juli (vaksinasi rampung)."

"Nah kalau pada bulan Juli 71,5 juta (penduduk yang divaksin) itu memang tercapai, mudah-mudahan mobilisasi penduduk bisa bergerak dan memudahkan pergerakan kita semua, maka pembangunan itu sudah bisa kita mulai," kata Suharso.

(kompas.com)

Baca Juga: Terus Ributkan Harta Warisan Mendiang Lina, Teddy Akhirnya Tak Bisa Berkutik Ketika Diminta Kembalikan Aset Rizky Febrian Senilai Rp5 Miliar, Ngaku Uangnya Sudah Habis untuk Bayar Utang

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x