Kesal Menunggu 10 Tahun, Mertua Bakar Hidup-hidup Menantu yang Dianggap Mandul Lantaran Tak Kunjung Memberinya Cucu
Suar.ID -Jika setiap orangtua mendambakan anak, ada pula sosok yang tak sabar ingin dipanggil kakek dan nenek.
Kehadiran bayi tentunya sangat dinantikan oleh pasangan yang baru membina rumah tangga.
Meskipun begitu ada yang dengan cepat mendapatkan anak namun ada pula yang butuh tahunan bahkan belasan tahun untuk mendapatkan keturunan.
Untuk itu sebagai manusia biasa, kita hanya bisa berusaha dan berdoa kepada Tuhan agar segera mendapatkan keturunan.
Dikutip dari suar.grid.id, Rabu (23/1) sebuah peristiwa tragis dan keji terjadi di India.
Dimana seorang wanita dibakar hidup-hidup oleh mertuanya sendiri.
Wanita itu bernama Putul Khumari (35) asal distrik Bhojpur, India.
Sebelum dibakar hidup-hidup ia disiksa terlebih dahulu oleh mertuanya.
Untung saat dibakar polisi cepat datang dan menyelamatkan Putul sebelum jadi abu.